Kasih sejati
Kita memiliki kasih sejati bila :
Kasih kita telah bertumbuh dalam pengetahuan yang benar dan berbagai macam pengertian.
Kita mengasihi orang-orang seprti Tuhan mengasihi mereka.
Kita memahami bahwa teguran-teguran dan hukuman-hukuman itu sesungguhnya itu, bukannya kejam.
Kita tidak sembarangan mengasihi semua orang, melainkan mengunakan hikmat cara kita mengasihi.
Kita rela menghadapi resiko ditolak kareana memberitakan kebenaran kepada orang lain.
Kita mengasihi Allah lebih daripada keluarga dan teman-teman.
Kita mau melakukan sesuatu yang selama-lamanya merupahkan hal yang terbaik bagi orang lain.
Kita rela saling menasehati dan menasehati anak-anak kita (Rm 15:14, Amsal 13:24)
Kita rela membatasi atau memutuskan persahabatan kita dengan orang-orang percaya yang tidak mau bertobat (2 Tes 3:14-15).
Kita hanya meratapi apa yang Allah ratapi, kalau tidak itu berarti kita dikuasai oleh jiwa bukan oleh roh.
Kita memberikan nyawa kita bagi saudara- saudara kita (Yoh 15:13). Berhati-hatilah agar saudara tidak menyerahkan nyawa bagi saudara-saudara yang palsu.
Kita tidak egois. Kesim,pulan dari penjelasan Paulus tentang kasih didalam 1 Kor 13:4-7 adalah tidak egois.
KASIH
Yang terbesar ialah kasih. 1 Kor 13:13.
Akhir-akhir ini banyak krisis kasih. Tujuan Tuhan ciptakan kita ialah menyenangkan Tuhan.
Orang yang menjadi kesenangan Tuhan karena menyenangkan Tuhan karena kasih mula-mula.
Hari-hari ini lebih banyak mundur dari Tuhan karena banyak masalah. Banyak mundur dari Tuhan karena malas, tekanan, selalu menderita.
Masalah itu baik untuk kuat rohani kita. Yang bahaya ialah bermasalah artinya selalu kasus.
Masalah paling besar dalam kehidupan itu terlalu mudah bagi Tuhan. Terlalu gampang bagi Tuhan. Masalah terbesar bagi Tuhan adalah tidak intim lagi dengan Tuhan. Ini kasus terbesar.
Tuhan segera datang dan Ia merestorasi pondok Daud doa pujian penyembahan.
Bila orang pertama pacaran itu mabuk cinta. Orang yang mabuk cinta itu aneh.
Coba cek apa masih ada kasih mula-mula dalam diri Saudara.
Mz 84:2.
Melilitkan dan mengikatkan diri dengan Tuhan.
Jangan terlampau sibuk dengan pekerjaan Tuhan. Sibuklah dengan melayani Tuhan dengan kasih mula-mula.
Setiap orang yang mau cinta Yesus harus tetap pegang firman-Nya. Orang yang melayani Tuhan harus pegang dan perkatakan:” Ada Tertulis.” Orang yang cinta Yesus akan semakin dalam dan rajin memperkatakan:” Ada Tertulis.”
Rom 12 berkata:” Hendaklah kasih itu jangan pura-pura.” Alami Tuhan saat ini. Alami kasih mula-mula.
Dimana aku dapat menemukan kasih ?
Setiap orang mencari kasih. Namun kasih seperti apakah yang kita semua inginkan dan butuhkan ? Jika pertanyaan dihati anda adalah ” Dimana aku menemukan kasih kasih sejati ?” perkenankan saya untuk membagikan kabar baik pada anda. Anda telah dikasihi. dalam ayat yang terpopuler di Alkitab, kita diberitahu bahwa :
Karena begitu besar kasih
Allah akan dunia ini, sehingga Dia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal,
supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh
hidup yang kekal (Yoh:16)
www.bukitkasih.com…..berbagi kasih sesama kekasih
Kristus
Yesus Kristus adalah kasihmu.
Yesus Kristus adalah kasih mu- Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal
- Demikianlah tinggal ketiga hal ini, yaitu iman, pengharapan dan kasih, dan yang paling besar diantaranya ialah KASIH
- Saudara-saudaraku yang kekasih, marilah kita saling mengasihi, sebab kasih itu berasal dari Allah, dan setiap orang yang mengasihi, lahir dari Allah dan mengenal Allah.
1 Yohanes 4:7-8
- Seperti Bapa telah mengasihi Aku, demikianlah juga Aku telah mengasihi kamu; tinggalah di dalam kasih-Ku.
- Dari jauh Tuhan menampakan diri kepadanya; Aku mengasihi engkau dengan kasih yang kekal, sebab itu Aku melanjutkan kasih setia-Ku kepadamu.
Mengasihi,percaya dan taat
Nuh senangkan hati Tuhan.
1. Nuh mengasihi Tuhan sungguh-sungguh.
Ia mengasihi Tuhan dengan konsisten. Nuh mengasihi Tuhan dengan sungguh-sungguh. Kita bisa mengasihi Tuhan dengan sungguh-sungguh. Kita membuat Tuhan dengan sungguh-sungguh. Ketika Tuhan menerima kasih kita terarah kepada Tuhan maka Tuhan tidak akan meninggalkan kita. Tuhan tidak akan meninggalkan kita. Tuhan tidak meninggalkan hamba-hamba Tuhan dan jemaat.
2. Nuh percaya kepada Tuhan.
Beberapa hal dimana Nuh senangkan hati Tuhan. Tuhan menyuruh Nuh membuat bahtera di atas gunung jauh dari lautan. Nuh mengumpulkan semua binatang. Nuh melakukan yang tidak masuk akal. Nuh bisa mempercayai Tuhan sehingga Tuhan membuat mujizat hal-hal yang mustahil. Ketika Tuhan menyuruh kita untuk membangun gedung ibadah kita justru tidak ada dana yang cukup tetapi karena kita percaya kepada Tuhan maka terjadi. Begitu juga dengan PICC. Jangan kita ukur dengan kekuatan kita, kekayaan kita, kemampuan kita. Percayalah kepada Tuhan untuk suatu hal yang mustahil.
3. Nuh taat kepada Tuhan.
Nuh taat kepada Tuhan. Nuh melakukan tepat seperti yang Tuhan katakan. Ada suatu pribadi yang Tuhan cari untuk taat dilakukan. Malam ini Tuhan menemukan diri kita. Tiap Tuhan katakan sesuatu maka itulah yang langsung kita lakukan. Seperti gembala kita menerima perintah Tuhan maka gembala kita tidak membantah tetapi langsung dilakukan. Banyak di dalam firman Tuhan para nabi melakukan firman-Nya. Seperti Abraham diperintah Tuhan untuk keluar dari Ur-Kasdim. Ada berapa orang yang melakukan firman Tuhan dengan setengah-setengah. Ada yang sudah membaca firman sampai habis. Ada yang selalu mendapatkan khotbah. Tetapi bila kita mendapat masalah dan disuruh mengampuni malah kita sulit untuk mengampuni. Kita menunda mengampuni. Kita katakan nanti saja mengampuni. Lainnya ketika memberi persepuluhan maka kita katakan nanti saja Tuhan. Setiap hal dimana Tuhan perintahkan untuk sesuatu maka mari kita lakukan.
Akibat kita senangkan hati Tuhan maka mata Tuhan dan berkat Tuhan akan tertuju kepada kita.
Kebaikan mengasihi Tuhan
Mengasihi Tuhan lebih dari segala sesuatu adalah hukum yang terutama dan pertama.Segala kebaikan yang kita lakukan hanya berarti sejauh kita sungguh-sungguh mengasihi Dia. Tuhan punya rencana bagi kita masing-masing dan segala rencana-Nya indah bagi kita pada waktunya.
kita tahu sekarang bahwa Allah turut bekerja dalam sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai rencana Allah ( Rm 8:28)
GBU ...